jEN961bnoHWNuQxXMHOhiOEF8a0k3e3ubeGH0V3g
Dirman.web.id - Narablog - mas Dirman

Panduan Mudah Cara Membuat Bot Telegram Update Konten Blog

Jasa Social Media Marketing

Seperti yang pernah mas Dirman sampaikan tentang manfaat menggunakan Telegram di artikel yang membahas tentang bagaimana Cara Membuat Grup Telegram, informasi ini bisa saja dianggap sebagai tambahan ilmu lanjutan yang didapatkan setelahnya.

Apa itu Bot Telegram?

Telegram Bot adalah sebuah aplikasi kecil yang sepenuhnya dijalankan serta digunakan di dalam aplikasi Telegram. Pengguna lain dapat berinteraksi dengan bot melalui antarmuka fleksibel yang mendukung segala jenis tugas atau layanan misalnya menyampaikan update konten blog menggunakan fitur RSS Feed seperti yang akan dibahas di artikel ini.
Mencoba Belajar Cara Membuat Bot Untuk Membagikan Update RSS Feed Blog di Telegram
sumber gambar: Telegram.org

Manfaat Bot Telegram

Dengan membuat bot telegram yang saat ini masih tersedia gratis, beberapa manfaat yang bisa didapatkan antara lain adalah sebagai berikut:
  • Sebagai sarana informasi, komunikasi hingga promosi untuk personal branding maupun bisnis.
  • Membangun wawasan lebih luas dengan menyesuaikan terhadap fungsinya.
  • Menerima pembayaran online.
  • Integrasi ke perangkat lunak lain yang telah didukung untuk berbagai macam kebutuhan.
  • Dapat dijadikan sebagai aset digital pelengkap untuk kebutuhan edukasi, personal branding maupun produktifitas bisnis.

Cara Membuat Bot RSS Blog

Fungsi mudahnya seperti ini: bot akan bertugas dan memiliki kemampuan agar dapat memeriksa update konten di blog melalui fasilitas rss feed yang kemudian disampaikan di grup, kanal atau langsung chat kepada user pengguna aplikasi telegram.

Demo Bot RSS Blog di Grup Telegram

Agar lebih mantap, silakan melihat hasil dari kemampuan bot menyampaikan update blog di grup telegram seperti di bawah ini:

Ini masih Gratis! Tertarik untuk mencobanya sendiri? berikut adalah panduan cara mudah membuat bot dengan kemampuan menyampaikan update konten dari blog di chat, kanal dan grup telegram.

1. Integrasikan feed blog di Google Feedburner

Mengapa cara ini perlu dilakukan? berdasarkan apa yang telah mas Dirman coba, entah apa sebabnya halaman feed bawaan dari blogger tidak bisa dibaca/ditampilkan oleh bot. Untuk "mengakalinya" silakan lakukan proses ini terlebih dahulu:
  • Login ke akun Google Mail (Gmail),
  • Buka situs feedburner: https://feedburner.google.com,
  • Create Proxy untuk feed dan masukkan alamat url xml blog kemudian tekan tombol Next,

    Create Proxy untuk feed dan masukkan alamat url xml blog kemudian tekan tombol Next

  • Beri nama pada seting custom url (opsional), bisa disesuaikan dengan nama yang mudah diingat seperti misalnya: updateblog kemudian tekan tombol Create,

    Beri nama pada seting custom url feedburner
  • Selesai. Harapannya jika sukses di tahapan ini, Anda akan mendapatkan url rss feed yang nantinya akan dipasangkan di bot telegram (contoh url hasil: https://feeds.feedburner.com/dirman/updateblog).

2. Membuat akun Bot di aplikasi Telegram

Silakan ikuti langkah berikut ini untuk mendapatkan akun bot gratis di aplikasi Telegram:
  • Buka aplikasi Telegram dan lakukan pencarian untuk bot dengan username @BotFather atau yang dapat diakses dengan url https://t.me/botfather,
  • Ketik /newbot di ruang chat bersama @BotFather kemudian ikuti petunjuk yang diberikan untuk membuat bot baru,
  • Setelah akun bot sukses didapatkan, selanjutnya ketik /mybots, pilih bot yang tadi dibuat kemudian tekan tombol API Token dan simpan kode tersebut,
  • Selesai.

3. Integrasi Bot Telegram ke Google Apps Script

Ini juga masih gratis, sehingga dapat kita manfaatkan untuk menyimpan kode bot telegram yang dapat dijalankan fungsinya sesuai kebutuhan termasuk untuk menjalankan auto posting rss feed dari blog ke telegram, berikut adalah langkah mudahnya:
  • Login ke Google Mail (Gmail),
  • Kunjungi situs https://script.google.com,
  • Tekan tombol Proyek Baru (New Project), tersedia di sebalah kiri atas tepat di bawah logo,
  • Sesuaikan nama proyek dengan nama pilihan Anda dan hapus seluruh kode bawaan yang tersedia sebelumnya,

    Ganti nama proyek dan hapus seluruh kode bawaan yang tersedia sebelumnya

  • Salin dan tempel kode di bawah ini:
    //Awal Kode
    const TOKEN = "TOKEN_BOT_ANDA"; // API Token dari BotFather
    const CHAT_ID = "CHAT_ID_ANDA"; // ID chat/grup/kanal
    const RSS_URL = "https://feeds.feedburner.com/dirman/updateblog"; // URL RSS feed
    const API_URL = `https://api.telegram.org/bot${TOKEN}`;
    
    function fetchRSSFeed() {
      const response = UrlFetchApp.fetch(RSS_URL);
      const xml = response.getContentText();
      const document = XmlService.parse(xml);
      const root = document.getRootElement();
      const channel = root.getChild("channel");
    
      // Ambil item pertama (berita terbaru)
      const item = channel.getChildren("item")[0];
      const title = item.getChildText("title");
      const link = item.getChildText("link");
      const pubDate = item.getChildText("pubDate");
    
      const message = `📰 *${title}*\n📅 ${pubDate}\n🔗 [Baca Lengkap](${link})`;
    
      sendMessageToTelegram(message);
    }
    
    // Fungsi untuk mengirim pesan ke Telegram
    function sendMessageToTelegram(message) {
      const payload = {
        chat_id: CHAT_ID,
        text: message,
        parse_mode: "Markdown",
        disable_web_page_preview: true
      };
    
      const options = {
        method: "post",
        contentType: "application/json",
        payload: JSON.stringify(payload)
      };
    
      UrlFetchApp.fetch(`${API_URL}/sendMessage`, options);
    }
    // Akhir kode
  • Jangan lupa edit dan sesuaikan: TOKEN_BOT_ANDA, CHAT_ID_ANDA dan RSS_URL,
  • Coba jalankan dengan cara tekan tombol Run pada fungsi fetchRSSFeed(),
  • Jika sudah berjalan dan berhasil mengirimkan update konten blog di telegram, jalankan pengaturan waktu dengan cara:
    1. Temukan Menu Triggers (ada di sidebar sebelah kiri dengan logo jam),
    2. Pilih fungsi fetchRSSFeed(),
    3. Atur dan sesuaikan jadwal posting (setiap jam, harian, mingguan atau bulanan),
  • Tambahan: Untuk mengetahui CHAT ID Telegram, silakan gunakan ini di browser: https://api.telegram.org/botISI-API-TOKEN-BOT-DISINI/getUpdates dan temukan kode seperti ini: "chat":{"id":123456789}
  • Selesai.

Penutup

Demikian tutorial tentang bagaimana Cara Membuat Bot Untuk Membagikan Update RSS Feed Blog di Telegram untuk pemula seperti saya.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat! jika sudah melakukan sesuai dengan panduan ini namun bot telegram belum berjalan seperti yang diharapkan, silakan pastikan untuk membaca ulang kembali siapa tahu ada tahapan yang mungkin terlewatkan.
Kode script telegram bot ini tersimpan sebagai dokumentasi di halaman Github mas Dirman. Lihat kode di Github.
Dukung Kreator Dirman.web.id

Posting Komentar

✔ Silakan bebas berkomentar sesuai dengan topik pembahasan di artikel ini.
✔ Centang kolom Beri Tahu Saya/Notify Me untuk mendapatkan notifikasi respon komentar.
Aset Digital Marketing Bisnis Online
Let's talk about cookies first...
We serve cookies on this blog to analyze traffic, recognize your preferences and optimize your experience. This includes personalized content and advertising.
More Details